Bikin Iri Aja Nih Desain Rumah Modern Dengan Atap Unik

KabarBerita.co.id – Desain rumah modern dengan lahan memanjang butuh ide dan kreatifitas untuk menjadikannya terlihat luas dan memiliki sirkulasi udara di dalam ruangan yang baik, salah satunya pada ide rumah modern dengan atap unik ini.

Read More

Jika di lihat sepintas desain bagunan tampak tidak biasa karena menggunakan atap yang miring dengan aksen kaca pada bagian atapnya untuk memberikan ruang cahaya bisa masuk secara maksimal ke dalam ruangan rumah, masuk ke bagian ruang tamu rumah disana sudah ada kipas ceiling untuk menambah sejuk ruangan dengan menambah kursi dan meja serta tambahan bantal untuk tamu yang ingin menikmati ngobrol santai sambil lesehan.

Beralih ke ruang makan area tengah rumah minimalis modern ini sudah ada akses tangga menuju ke lantai 2 rumah ini, desain tangga rumah modern ini juga di bentuk melengkung simpel saja dan tidak banyak lekukan menjadikan tangga terlihat elegan dan minimalis.

pada ruang makan di sediakan furnitur dengan bahan dasar kayu serta view bagian depan rumah, terlihat jelas jika desain rumah ini akan terasa sangat lega sekali dan sirkulasi udara yang sangat baik.

Ada akses pada bagian tengah rumah ini yang bisa menuju ke ruangan private atau ruang kerja, di bagian tengah akses ada jalan setapak dan taman mini yang terlihat natural sekali. tentunya pencahayaan disini sengaja di buat transparan agar sinar matahari bisa masuk dan tidak terlihat gelap. pada sisi tengah lainnya ada akses juga ke kamar utama dan lorong jalan menuju ruangan dapur.

Jadi jika di lihat dari foto posisi dari dapur bisa melihat ke ruang kerja, sedangkan akses tangga menuju lantai atas juga menerima pencahayaan dengan sangat baik karena atap menggunakan kaca sehingga sinar matahari pada pagi atau siang hari lebih optimal masuk ke dalam rumah.

Cek Juga >>>  Butuh Inspirasi Untuk Mendesain Rumah Baru? Yuk Kenalan dengan Desain Interior Futuristik!

Bagian dapur menjadi area yang vital untuk sebuah rumah, karena pada ruangan ini merupakan area yang paling banyak memiliki aktifitas di dalam rumah. pada desain kali ini pada area dapur menggunakan full kitchen set kayu kombinasi marmer. walaupun terlihat dapurnya tidak luas namun semua tertata dengan sangat rapih, Ini merupakan desain dapur bentuk L dengan view ruang kerja.

Nah inilah view keseluruhan rumah tampak dari bagian depan di malam hari, bagaimana ? tidak terlihat lebar bukan ? namun sangat maksimal memanfaatkan lahan memanjang yang ada, bisa menjadi referensi untuk anda yang punya rencana untuk membangun rumah tapi masih bingung mau desain seperti apa ? sedangkan lahan tanahnya juga terbatas.

Related posts