Kapolsek Tanjung Duren : Ada 3 Vihara di Gropet, Dua di Buka Untuk Sembahyang Perayaan Imlek, Satu Vihara Laksanakan Secara Online

Jakarta, KabarBeeita.co.id – Jelang H -1 perayaan Hari Raya Imlek, Polsek Tanjung Duren Polres Metro Jakarta Barat melakukan pengecekan Vihara di wilayah hukumnya.

Diketahui wilayah Kecamatan Grogol Petamburan Jakarta Barat ada 3 Vihara, dari jumlah itu di sampaikan Kapolsek Tanjung Duren Kompol Rossana Albertina Labobar yang di sapa panggilan akrabnya Ocha.

Namun dari jumlah Vihara yang tulis Ocha lewat Whatsapp yaitu Vihara Yayasan Budha Amitaba Jakarta berada di jalan Sukajaya 1 No.25 Rt.06/01 Kelurahan Jelambar Baru ditutup tidak melaksankan untuk kegiatan sembahyang di acara hari Raya Imlek, karena ada angka lonjakan covid sehingga di tiadakan, vihara menjalankan ibadah hari raya imlek secara online.

Hanya dua Vihara yakni Vihara Pusdiklat Budhis Komplek Taman Duta Mas Blok A8 Rt.05/012 Kelurahan Jelambar baru dan Vihara Dharma Bakti Komplek Taman Duta Mas Blok D9 No.5 EF Rt.011/05 Kel. Wijaya Kusuma

Menurut Kompol Ocha, hari ini kami dan anggota melalukan pengecekan di dua vihara yang melaksanakan tempat sembahayang ditempat berbeda.” kata Kapolsek berdarah Ambon, senin (31/1/2022).

Dan setiap Vihara kami tempatkan anggota kami untuk penjagaan pengamanan.

Kemudian kegiatan yang dilakukan umat yang merayakan hari raya Imlek, kami tentunya adakan pengecekan protokol kesehatan, mengingat Covid di Jakarta masih ada angka penularan.” sambung Ocha.

Ocha juga memberikan ucapan Selamat Hari Raya Imlek kepada umat yang merayakan.

Dia juga memberikan pesan kepada yang merayakan hari Raya Imlek untuk tetap mematuhi protkes (5M) untuk menghindari kerumunan. (Nda)

Related posts