Orang Papua Harus Merdeka  Bingkai NKRI

JAKARTA, kabarberita.co.id – Tanah Papua adalah Indonesia. Papua membuat Indonesia menjadi lengkap. Indonesia bukanlah Indonesia tanpa Papua. Kesulitan Papua adalah kesulitan Indonesia. Kebahagiaan Papua adalah kebahagiaan Indonesia. Dalam akun Facebook Andre Dre Hudson dituliskan dengan judul “Orang Papua Harus Merdeka, Merdeka Dalam Bingkai NKRI”, Selasa 26/4/22.

Presiden Jokowi mencanangkan doktrin pembangunan “Indonesia-Sentris” bertempat di Papua. Komitmen Presiden sangat kuat untuk mempercepat pembangunan kesejahteraan Papua.
Pelaksanaannya tidak bisa dengan cara-cara lama. Dibutuhkan cara-cara dan metode baru. Termasuk memperbanyak pusat pelayanan publik yang semakin dekat kepada pusat-pusat pemukiman penduduk di tanah Papua.
Sehingga pembentukan DOB Provinsi baru di tanah Papua adalah strategi terbaiknya.

Pembentukan DOB.

Provinsi baru bukan isu kekuasaan, ini adalah isu strategis pemerintahan, seperti dikatakan Bapak Presiden Jokowi bahwa ini adalah strategi yang dipilih pemerintah untuk menjawab masalah kemiskinan, mempercepat pembangunan kesejahteraan rakyat, dan memajukan pembangunan di daerah. Inilah tugas pemerintah termasuk pemerintah provinsi dan kabupaten/kota.

Kebijakan DOB ini akan bermanfaat memperpendek jangkauan pelayanan publik, mempercepat pembangunan, mengatasi kemahalan dan menyelesaikan kesulitan akses pelayanan publik dari Kabupaten ke tingkat Provinsi yang sudah sangat akut di Tanah Papua.

Kebijakan ini pun ditujukan untuk menjamin pemerataan kesejahteraan dan pembangunan Papua dengan mempertimbangkan kondisi geografis di Papua.

Kebijakan pemekaran DOB akan mendekatkan pelayanan ke Kabupaten terdekat. Misalnya, masyarakat wilayah pegunungan dengan jalur transportasi udara yang sulit dan mahal tidak perlu bersusah payah ke Jayapura untuk mendapatkan layanan administrasi yang hanya tersedia di tingkat ibukota provinsi.

Termasuk Kepuluan Papua Utara yakni Biak Numfor, Kepulauan Yapen, Supiory dan Waropen memiliki wilayah kepulauan dan pesisir yang terpisah-pisah. Negara tetangga kita Papua Nugini juga menggunakan strategi membentuk banyak provinsi sehingga mempercepat koordinasi sampai ke lingkungan terdekat masyarakat.

( Shanty Rd )

Related posts